Doa Memasuki Pasar

SAMUDRA123 – Jin merupakan salah satu makhluk ciptaan Allah yang bertugas untuk menyesatkan manusia dengan segala tipu dayanya. Seperti halnya manusia, jin juga mempunyai tempat tinggal dan bahkan beranak pinak dan tentunya tempat tinggalnya berbeda dengan manusia. Jin memiliki kemampuan yang tidak ada pada manusia seperti terbang, naik ke langit, mendengar apa yang tidak bisa didengar manusia, dan melihat apa yang tidak bisa dilihat manusia. Tempat tinggal jin yaitu tempat-tempat kotor dan berbau busuk. Salah satu tempat tinggal yang disukai jin yaitu di pasar atau mall. Pasar merupakan tempat berkumpulnya pada pedagang dan pembeli. Saat di pasar kita sering lapar mata untuk belanja yang tidak penting. Keadaan ini menandakan sedang diganggu atau digoda oleh jin. Maka Rasulullah saw. menganjurkan kepada kita untuk membaca doa sebelum masuk ke pasar agar terhindar dari godaan jin. Doa memasuki pasar yaitu sebagai berikut:


لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيكُ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِى وَيُمِيتُ وَهُوَ حَىٌّ لاَ يَمُوتُ بِيَدِهِ الْخَيْرُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ

Artinya “Tiada tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tiada sekutu bagiNya. Dia yang mempunyai kerajaan dan segala pujian. Dialah yang menghidupkan dan mematikan, dan Dia Mahahidup yang tidak mati. Di tangan-Nya segala kebaikan dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.”

Kritik dan saran terkait Mading ASC dapat ditulis Disini

Departemen Syiar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *