Keutamaan Membaca Al-Qur’an di Bulan Ramadan

Bulan suci Ramadan adalah bulan mulia yang dinantikan oleh seluruh umat Islam di seluruh dunia. Terdapat banyak keistimewaan di bulan suci Ramadan, sehingga banyak umat muslim yang berlomba-lomba untuk mengumpulkan amal dan mencari kebaikan dengan berbagai macam cara di bulan yang penuh barakah ini. Diantara banyaknya keutamaan membaca Al-Qur’an di bulan Ramadan, 5 di antaranya yaitu:

  • Mendapatkan pahala yang berlipat ganda.

Membaca dan memahami makna Al-Qur’an adalah ibadah yang memiliki banyak ganjaran. Di dalam sebuah hadis disebutkan bahwa siapa saja yang membaca satu huruf Al-Qur’an, maka baginya satu kebaikan dengan bacaan tersebut. “Siapa yang membaca satu huruf dari Kitabullah (Al-Qur’an), maka baginya satu kebaikan. Dan satu kebaikan sebanding dengan sepuluh kali lipatnya. Tidak aku katakan alif laam miim itu satu huruf. Namun alif itu satu huruf, laam itu satu huruf dan miim itu satu huruf (alif lam mim itu tiga huruf berarti pahalanya 30).” (HR. Tirmidzi no 2910, merupakan Hadis hasan shahih)

  • Obat penyakit hati dan fisik

Membaca Al-Qur’an dapat menjadi obat bagi penyakit hati dan fisik. Cara yang sering dilakukan untuk mengobati diri dengan melakukan ruqyah. Allah SWT berfirman, “Dan Kami turunkan di dalam Al-Qur’an suatu yang menjadi obat (penyakit manusia) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (QS. Al-Isra’: 82)

  • Rumah menjadi bercahaya

Dengan rutin membaca Al-Qur’an di rumah, maka rumah tersebut lebih bercahaya. Tak hanya itu, rumah yang senantiasa dibacakan Al-Qur’an akan terasa lebih tenang dan damai. Rasulullah SAW bersabda: “Perumpamaan rumah yang disebut nama Allah di dalamnya dan rumah yang tidak disebut nama Allah di dalamnya adalah seperti perumpaan orang yang hidup dan orang yang mati.”

  • Dilindungi dari godaan setan

Dalam sebuah hadis shahih, Rasulullah SAW bersabda: “Janganlah kamu menjadikan rumahmu (seperti) kuburan (dengan tidak pernah mengerjakan sholat dan membaca Al-Qur’an di dalamnya). Sesungguhnya setan akan lari dari rumah yang dibaca di dalamnya surat Al-Baqarah.”

  • Memberikan syafaat pertolongan di akhirat kelak

Manfaat lain dari membaca Al-Qur’an dapat memberikan syafaat pada hari kiamat nanti, sebagaimana hadis yang menyatakan: “Bacalah Al-Qur’an karena sesungguhnya akan datang Al-Qur’an pada hari kiamat dan memberikan syafaat kepada para pembacanya.” (HR. Muslim).

         Begitu banyak manfaat dari membaca Al-Qur’an, maka seorang muslim dapat membuat target khataman Al-Qur’an, karena sesungguhnya banyak sekali pahala khatam Al-Qur’an di bulan Ramadan. Setelah kita mampu untuk membaca Al-Qur’an dengan tajwid yang baik dan benar, maka amalan berikutnya adalah memahami dan mengamalkan isinya. Dengan melakukan hal-hal tersebut, semoga dengan izin Allah akan banyak manfaat dan barakah yang akan kita dapatkan.

Departemen Syiar UKM ASC

نمشي , adidas bold age leggings girls dance studio – تسوق تشكيلة اديداس اوريجينالز للأطفال مع تخفيضات 25 – 75% أونلاين في السعودية | nike vortex cheap sale on amazon ebay price list – IwmsaShops – Medio Maratón Madrid 2021 , Carreras populares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *